Review COSRX Hydrium Watery Toner
Padahal selalu pake toner hada labo yang Shirojyun Ultimate Whitening Lotion yang cocok banget sama kulit saya, sekarang malah tergoda nyobain toner lain haha.
Saya lagi pengen nyobain aja soalnya katanya
ingredientsnya bagus dan melembabkan kulit, yaudah sekalian buat bikin review
di blog deh.
About The Product
COSRX Hydrium Watery Toner adalah toner dengan kandungan vitamin B5, Hyaluronic Acid, dan Allantoin yang dapat melembapkan kulit dan mengunci kelembapannya dalam jangka waktu yang lama sehingga kulit menjadi lebih sehat.
Packaging
COSRX Hydrium Watery Toner datang dalam kemasan botol plastik
yang dibungkus box. Botolnya bening kebiruan, isinya penuh dan bisa diliat
dengan jelas. Tutupnya warna putih model fliptop. Desain botol toner ini simple
tapi minimalis dan keliatan bersih.
Ada dua ukuran yaitu 50 ml dan 150 ml, saya sendiri
coba yang 50 ml dan botolnya mungil, enak dibawa kemana-mana.
Texture and Scent
Tekstur COSRX
Hydrium Watery Toner ini cair, warnanya bening, rasanya
beneran kaya air dan gampang meresap di kulit.
Untuk aromanya sendiri ngga terasa, soalnya memang
ngga pakai parfum atau jenis pewangi lainnya.
Ingredients
Water, Butylene Glycol, Glycerin, 1,2-Hexanediol,
Allantoin, Panthenol, Sodium Hyaluronate, Pentylene Glycol, Sodium hyaluronate
Crosspolymer, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, Ethylhexylglycerin,
Hydrolyzed Sodium Hyaluronate
Ternyata ingredientsnya emang minimalis dan kebanyakan
adalah bahan-bahan yang bisa melembapkan kulit. Berdasarkan yang ditulis di box
tonernya, key ingredientsnya adalah 6 Hyaluronic Acid, Vitamin B5
(D-Panthenol), dan Allantoin.
Tapi, saya cuma tau 5 jenis hyaluronic acid di
ingredients yaitu Sodium Hyaluronate, Sodium hyaluronate Crosspolymer,
Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, sama Hydrolyzed Sodium
Hyaluronate.
Allantoin: sebagai emolien yang membuat kulit
terjaga kelembapannya dan mencegah kekeringan serta iritasi. Zat ini membantu
air tetap berada di dalam kulit dan tidak hanya menguap (halodoc.com)
Panthenol: atau provitamin B5, memiliki sifat humektan
yang berfungsi menahan dan mengikat air sehingga dapat menjaga keseimbangan
kandungan air di kulit (halodoc.com)
Sodium Hyaluronate: melembapkan kulit dengan cara
mengikat molekul air dalam kulit (alodokter.com)
Sodium hyaluronate Crosspolymer: memiliki daya ikat
air yang lebih tinggi dibanding hyaluronic acid lainnya (beautynesia.id)
Hydrolyzed Hyaluronic Acid: memiliki molekul yang
lebih kecil dari kandungan Hyaluronic Acid secara umum sehingga memiliki
stabilitas yang sangat baik (picapica.id)
Hyaluronic Acid: menahan air di dalam jaringan ikat
dan kulit sehingga menjaga kelembapan kulit (hellosehat.com)
Hydrolyzed Sodium Hyaluronate: dapat menembus kulit
hingga ke lapisan epidermis dan dermis, dapat menghidrasi dan memulihkan
kondisi kulit dari lapisan terdalam (beautynesia.id)
Selain itu, ada glycerin sama butylene glycol yang
juga dikenal bisa melembapkan kulit.
Ternyata kandungan COSRX Hydrium Watery Toner bener-bener fokus buat menghidrasi kulit. Bisa diliat dari hampir semua kandungannya yang fungsinya buat melembapkan kulit.
Review
Sampe toner isi 50 ml ini habis, ngga makan waktu
sampe satu bulan, soalnya saya pakenya sehari bisa sampe tiga kali dan selalu
minimal dua layer.
Kesan pertama pake CORRX Hydrium Watery Toner, rasanya
kurang melembapkan meskipun pakenya sampe dua layer, padahal tipe kulit saya
oily. Rasanya bener-bener biasa aja, kaya pake air di muka.
Tonernya emang cepet meresap di kulit, tapi
melembapkannya kurang nendang. Beberapa kali saya pake sampe tiga layer, pake
nya malem, baru mulai kerasa melembapkan di kulit.
Habis seminggu atau dua minggu rutin pake toner dari
COSRX ini, saya tetep ngga ngerasa kulit lembap. Kulit saya juga kaya biasa
aja, jadi begitu habis, saya langsung balik pake toner hada labo saya, baru deh
tuh kerasa lembap kulit saya. Kerasa banget jomplangnya di kulit.
~~~
Sayang banget ternyata toner ini ngga cocok di kulit
saya meskipun ingredientsnya semua berfungsi buat melembapkan kulit. Mungkin
cocok-cocokan juga soalnya saya baca review di tempat lain ada yang cocok.
Semoga bermanfaat
dan bisa bantu temen-temen yang mungkin lagi pertimbangin beli produk ini ya.
Post a Comment for "Review COSRX Hydrium Watery Toner"
Good day everyone, mohon untuk tidak meninggalkan link aktif di komentar ya :)